Kategori Operasi Pengolahan Citra atau Gambar

Artikel Terkait Ilmu Komputer
Operasi yang dilakukan untuk mentransformasikan suatu citra menjadi suatu citra lain dapat dikategorikan berdasarkan tujuan transformasi maupun cakupan operasi yang dilakukan terhadap suatu citra.

Berdasarkan tujuan transformasi operasi pengolahan citra dikategorikan sebagai berikut ini :

Perbaikan kualitas citra (Image Enhacement)

Operasi ini bertujuan untuk memperbaiki kulaitas citra dengan cara memanipulasi parameter-parameter pada uatu citra. Dengan operasi ini ciri-ciri khusus yang terdapat pada suatu citra dapat lebih ditonjolkan. Misalkan operasi perbaikan citra seperti perbaikan kontras gelap atau terang, penajaman atau sharpening, perbaikan tepian objek atau edge enhacement dan lain sebagainya.


Image Enhacement
Image Enhacement


Gambar di atas merupakan operasi menghilangkan blur atau kesamanaran. Citra yang dimasukan adalah citra yang tampak blur. Blur pada gambar bisa disebabkan pengaturan fokus lensa yang kurang tepat atau juga kamera yang digunakan saat pemotretan bergoyang atau tidak stabil sehingga hilang fokus terhadap suatu objek. Melalui operasi menghilangkan blur, kualitas citra yang dimasukkan dapat diperbaiki sehingga terlihat lebih baik.

Pemugaran Citra (Image Restoration)

Operasi ini memiliki tujuan untuk menghilangkan atau meminimalisir cacat pada uatu citra. Tujuan pemugaran citra hampir sama dengan operasi perbaikan citra. Bedanya, pada pemugaran citra penyebab penyebab degradasi gambar diketahui. Misalkan operasi pemugaran citra seperti menghilangkan kekaburan atau blur, menghilangkan derau atau noise dan lain sebagainya.

Image Restoration
Image Restoration


Gambar di atas merupakan operasi menghilangkan kekaburan, melalui operasi pemugaran kualitas citra dapat diperbaiki sehingga tampak lebih baik.

Pemampatan Citra (Image Compression)

Operasi ini dilakukan bertujuan agar suatu citra dapat direpresentasikan ke dalam bentuk yang lebih kompak sehingga membutuhkan memori yang lebih sedikit dibanding sebelumnya. Hal terpenting yang musti diperhatikan dalam pemampatan atau kompresi adalah citra yang dimampatkan harus tetap mempunyai kualitas yang cukup bagus dan informasi penting pada suatu citra harus dapat tersampaikan. Misalkan pemampatan citra dengan metode JPEG.

Image Compression
Image Compression


Pada gambar di atas suatu citra sebelah kiri merupakan citra yang mempunyai ukuran 258 KB. Hasil pemampatan atau kompresi citra dengan meode JPEG dapat mereduksi ukuran suatu citra semula sehingga menjadi 49 KB.

Sementasi Citra (Image Segmentation)

Operasi ini bertujuan untuk memecah suatu citra ke dalam beberapa segmen dengan suatu kriteria atau parameter tertentu, jenis operai segmentasi ini berkaitan erat dengan pengenalan pola.

Image Segmentation
Image Segmentation


Tiap piksel pada suatu citra memiliki kesamaan karakteristik atau properti yang dapat dihiting (computed property) seperti warna, intesitas, tekstur dan lain sebagainya.

Pengorakan Citra (Image Analysis)

Operasi ini bertujuan untuk menghitung besaran kuantitif dari suatu citra untuk menghasilkan deskripsinya. Teknik pengorakan citra mengekstraksi ciri-ciri tertentu yang membantu dalam mengidentifikasi suatu objek. Misalkan operasi pengorakan citra seperti pendeteksian tepi objek atau edge detection, representasi daerah atau region, ekstraksi batas atau boundary dan lain sebagianya.
Operasi pendeteksian tepi pada citra kamera. Operasi ini menghasilkan semua tepi atau edge di dalam citra.

Rekontruksi Citra (Image Reconstruction)

Operasi ini bertujuan untuk membangun atau membentuk ulang objek dari beberapa citra hasil proyeksi. Operasi rekonstruksi citra banyak dipergunakan dalam bidang medis. Misalkan foto hasil rontgen dengan sinar X digunakan untuk membentuk ulang gambar organ tubuh.

Berdasarkan cakupan operasi yang dilakukan terhadap citra, operasi pengolahan citra dikategorikan sebagai berikut ini :
Operasi titik, yaitu operasi yang dilakukan terhadap setiap piksel pada citra yang keluarannya hanya ditentukan oleh nilai dari piksel itu sendiri.
Operasi Area, yaitu operasi yang dilakukan terhadap setiap piksel pada citra yang keluarannya dipengaruhi oleh piksel tersebut dan piksel lainnya dalam suatu daerah tertentu.
Operasi Global, yaitu operasi yang dilakukan terhadap setiap piksel pada citra yang keluarannya ditentukan oleh keseluruhan piksel yang membentuk citra.



Rekomendasi Web Hosting
  1. 20rb perbulan. Diskon hingga 40% kode kupon: MCP Daftar disini (apache).
  2. 10rb perbulan. Diskon hingga 75% kode kupon: MCP Daftar disini (litespeed).
  3. 10rb perbulan. Diskon hingga 70% kode kupon: aff-MCP Daftar disini (apache).